Desain Rumah Klasik
Luas Tanah 144 m2 | Luas Bangunan 195 m2 |
Kamar Tidur 4 | Kamar Mandi 3 |
Ruang Keluarga 3 m x 5 m | Garasi dan Carport 3.5 m x 9 m |
tampak depan desain rumah klasik
tampak depan desain rumah klasik
tampak depan desain rumah klasik
area rooftop
area rooftop
area belakang
area belakang
Desain Rumah Klasik
Desain Rumah Klasik – Di era gempuran desain rumah jaman sekarang yang banyak mengambil tema minimalis modern,
tim arsitek Dirokarya.com mendapatkan order desain rumah bertemakan klasik.
jadi klien kita kali ini memiliki impian memiliki hunian bertemakan klasik mediteranian.
Owner memiliki sebidang tanah dengan lebar 9 meter dan panjang 16 meter yang rencana akan di bangun rumah 2 lantai dengan kebutuhan ruang ruang tamu, 4 kamar tidur, mushola, roof top untuk tempat bersantai, serta ruang keluarga dan dapur yang luas dan minim sekat.
Ruang Tamu, disini kita desain tidak terlalu luas, karena memang di jaman modern ini, ruang tamu bukan lagi prioritas utama dalam sebuah rumah, selain keluarga dekat atau sahabat, biasanya memang di jaman sekarang, kita lebih banyak bertemu klien atau kenalan kita di luar rumah.
Tetapi bukaan jendela yang cukup lebar memberikan cahaya masuk maksimal dan memberi kesan cukup luas.
Kamar tidur pada desain kali ini memliki ukuran yang relatif sama, keempat kamar ini juga memiliki jendela yang menghadap keluar, baik itu mengarah ke taman depan, atau taman belakang.
Jadi sirkulasi udara bisa maksimal di sini.
Pada Area Dapur dan Ruang makan sekaligus ruang keluarga di desain loss tanpa sekat, dengan pintu lipat kaca mengarah ke taman belakang.
Hal ini memberikan efek cahaya yang masuk menjadi berlimpah dan tentu saja membuat area ini menjadi nyaman dan terasa lega.
Carport di depan rumah dengan ukuran 3.5 x 5 meter cukup untuk menampung 1 mobil dan 1 motor, di tambah garasi yang cukup luas untuk menampung 1 mobil lagi.
Untuk tampak bangunan sendiri kita menggunakan desain klasik dengan banyak list dan curve.
Untuk aksen jendela yang di buat lebar dan tinggi di berikan efek list kotak kotak sebagai peanambah kesan klasik pada rumah ini.
yuk konsultasikan bangunan Anda. follow juga instagram kami di @dirokarya
C.V Diro Karya – Jasa Arsitek dan Kontraktor Malang, Surabaya, Bali dan Seluruh Area Jawa Timur
Butuh Arsitek atau Kontraktor / Pemborong untuk membangun maupun renovasi rumah Anda segera hubungi kami
Bpk. Atung SST
MALANG
Jl. Simpati Kavling Utara Polindes no 15, Losari – Singosari
Malang- Jawa Timur
PROBOLINGGO
Jl. Mastrip gg Sirsak No 8 Kedopok
Probolinggo – Jawa Timur
email : dirokarya@yahoo.co.id